News

Jelang Rekonstruksi, Rumah Pribadi Ferdy Sambo Dijaga Brimob Bersenjata Lengkap

Sejumlah personel Brimob menjaga ketat rumah pribadi Irjen Ferdy Sambo, di Jl Saguling III, Duren Tiga, Jaksel, Selasa (30/8/2022). Menurut rencana, Timsus Polri bakal menggelar rekonstruksi pembunuhan Brigadir Yosua Hutabarat (Brigadir J) di sana, selain di rumah dinas Kadiv Propam Polri, lokasi tewasnya ajudan Ferdy Sambo itu.

Aparat Brimob hadir menjaga rumah sekitar pukul 08.30 WIB. Kendaraan taktis turut dikerahkan, sejumlah tim forensik dari Pusat Kedokteran Kesehatan (Pusdokkes) Polri dan Inafis juga mulai berdatangan ke rumah Ferdy Sambo. Proses rekonstruksi yang diagendakan digelar pukul 10.00 WIB nantinya bakal dihadiri seluruh tersangka termasuk Irjen Ferdy Sambo dan istri, Putri Candrawathi.

Mungkin anda suka

Direktur Tindak Pidana Umum (Dirtipidum) Bareskrim Polri, Brigjen Andi Rian Djajadi, terpantau telah berada di lokasi untuk menyiapkan proses reka ulang. Brigjen Andi juga yang menyatakan seluruh tersangka kecuali Putri Candrawathi bakal melakukan reka ulang dengan mengenakan baju tahanan.

Brigadir J tewas di rumah dinas Kadiv Propam Polri pada 8 Juli 2022 yang lalu, sekitar pukul 17.00 WIB dengan lima luka tembak akibat terjangan empat peluru. Sebelum tewas, berdasarkan rekaman kamera pemantau (CCTV), yang bersangkutan bersama Putri Candrawathi, Bharada Richard Eliezer, dan Bripka Ricky Rizal terpantau berada di rumah pribadi Saguling.

Menurut Brigjen Andi Rian, rencana pembunuhan Brigadir J ditetapkan di lantai III rumah pribadi Irjen Ferdy Sambo yang turut dihadiri istri. Setelah itu korban digiring ke TKP rumah dinas Kadiv Propam Polri No 46, Duren Tiga, Jaksel, yang jaraknya hanya 500 meter dari rumah pribadi untuk dieksekusi.

Rekonstruksi bakal digelar di dua lokasi yakni ruman dinas Kadiv Propam Polri dan rumah pribadi Ferdy Sambo. Sejauh ini Timsus Polri belum membeberkan alat bukti yang berhasil disita terkait senjata api yang digunakan untuk menembak Brigadir J.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button