Arena

Jelang El Clasico: Persija Janji Berbenah, Persib Jaga Momentum

Duel klasik sarat gengsi antara Persija Jakarta vs Persib Bandung bakal tersaji akhir pekan ini.

Kedua tim bakal bentrok dalam lanjutan BRI Liga 1, Sabtu (20/11/2021) di Stadion Manahan Solo pukul 21.00 WIB malam.

Mungkin anda suka

Menilik hasil laga sebelumnya, dua tim punya hasil berbanding terbalik. Macan Kemayoran hanya mampu sekali menang dalam lima laga, sementara Maung Bandung sukses menyapu bersih semua pertandingan dengan kemenangan.

Secara posisi, Persija juga jauh berada di bawah Persib. Macan Kemayoran yang menempati peringkat ke-9 dengan 15 poin, tertinggal 10 angka dari Persib selalu runner-up sementara BRI Liga 1.

Pelatih Persija, Angelo Alessio, berjanji akan membawa Persija lebih baik di putaran ketiga nanti. Meski lawan berat, Juru taktik asal Italia itu optimis bakal membawa kemenangan melawan Persib akhir pekan nanti.

“Saya akan melakukan yang terbaik untuk mendapatkan hasil maksimal. Dimulai saat melawan Persib,” katanya dalam acara ‘Rembug Bareng’ dengan Jakmania di Hall B GOR Soemantri Brodjonegoro, Jakarta, Selasa (16/11/21).

“Saya selalu berusaha untuk memasang 11 pemain terbaik di setiap pertandingan. Saya pun selalu sampaikan kepada pemain bahwa mereka adalah macan dan harus bermain seperti seekor macan,” sambung eks asisten pelatih Chelsea itu.

Sementara itu, kapten Persija, Andritany Ardhiyasa, memastikan para pemain memiliki tekad kuat untuk bangkit. Melawan Persib di laga pembuka seri 3 dijadikan sebagai momentum.

“Dalam beberapa hari ke depan kami akan bertemu Persib yang notabene adalah rival kita. Ini tentang harga diri dan sebuah kebanggaan,” tuntas Andritany kepada Jakmania.

Sementara itu pelatih Persib Robert Rene Alberts juga tak mau kalah. Kemenangan atas Persija bakal membuka peluang Supardi dan kawan-kawan menduduki puncak klasemen.

“Misi kami di hari Sabtu untuk memenangi pertandingan. Tugas kami memainkan sepak bola dengan baik dan menghadapi Persija dalam pertandingan yang bagus.” tegasnya.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Ivan Setyadhi

Dreamer, Chelsea Garis Biru, Nakama, Family Man, Bismillah Untuk Semuanya, Alhamdulillah Atas Segalanya
Back to top button