Saturday, 29 June 2024

Isu Jokowi Cawe-cawe di Pilkada, Anies: Sama Sekali Enggak Terganggu

Isu Jokowi Cawe-cawe di Pilkada, Anies: Sama Sekali Enggak Terganggu


Eks Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengaku tak terganggu dengan isu cawe-cawe Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Pilkada 2024. Ia menegaskan bahwa dirinya telah melewati banyak dinamika, termasuk saat Pilpres 2024.

“Sudah melewati macam-macam kita ini, sama sekali nggak ada (terganggu),” kata Anies di Sekretariat Pemuda Pancasila DKI, Jakarta Selatan, Rabu (19/6/2024).

Anies menyebut, semua proses saat ini masih berjalan. Ia kembali menekankan isu paling utama adalah tentang kesejahteraan warga Jakarta, bukan tentang siapa yang akan menjadi pasangannya di Pilgub mendatang. “Itu prosesnya masih panjang. Mengalir saja,” ucapnya.

Diberitakan sebelumnya, Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan (Zulhas) kembali mengusulkan putra bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi), Kaesang Pangarep, untuk maju dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jakarta.

Kali ini, Kaesang dipasangan dengan Ridwan Kamil (Kang Emil) yang memiliki peluang mencoba maju di Jakarta. Awalnya, Zulhas membeberkan pertemuan Jokowi dengan partai-partai yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Maju (KIM). Di pertemuan tersebut, dia kemudian mengusulkan agar Ridwan Kamil dipastikan maju di Pilgub Jakarta.

“Ya saya mengusulkan Ridwan Kamil di Jakarta, semua setuju. Pasangannya (wakil gubernur) belum,” kata Zulhas di Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, dikutip Sabtu (15/6/2024).