Market

Inilah Saham-saham Pilihan Jumat, 5 Agustus 2022

Laju Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) Jumat (5/7/2022) berpeluang melemah akibat penurunan Wall Street dan harga komoditas. Inilah saham-saham pilihannya.

“Langkah IHSG Jumat ini diperkirakan akan cukup lunglai,” kata Kepala riset MNC Sekuritas Edwin Sebayang dalam ulasan yang rilis di Jakarta, Jumat (5/7/2022) pagi.

Potensi tersebut, kata dia, salah satunya akibat terjadinya aksi profit taking atas Indeks Dow Jones Industrial Average (DJIA) sehingga mengalami penurunan sebesar 0,26%. “Pasar di AS menunggu data tingkat pekerjaan,” ungkap dia.

Begitu juga dengan kembali jatuhnya harga beberapa komoditas. Harga minyak turun di hari ke-4 sebesar 3,42% sehingga saat ini sudah berada di bawah level US$88 per barrel. “Ini menyusul kembali jatuhnya harga batu bara di hari ke-2 sebesar 3,58%,” tuturnya.

Hal itu diperparah dengan jatuhnya harga crude palm oil (CPO) sebesar 0,85% dan nikel yang turun sebesar 1,17%.

Di dalam negeri, pelaku pasar juga menunggu release data Produk Domestik Bruto (PDB) Indonesia untuk kuartal II-2022. “Angkanya diperkirakan masih tumbuh sekitar 5%,” tuturnya. “IHSG berpeluang bergerak dalam kisaran support 7.002 dan resistance 7.080.”

Saham-saham Pilihan

Di atas semua itu, ia menyodorkan beberapa saham pilihan sebagai bahan pertimbangan para pemodal. Saham-saham tersebut adalah:

  1. PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (TLKM) dalam kisaran support 4.330 dan resistance 4.770. Indikator teknikal menunjukkan sinyal strong buy dan overbought. Rekomendasi beli di 4.550 dengan target harga 4.770 dan stop-loss di 4.330.
  2. PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (SMGR) dalam kisaran support 6.400 dan resistance 7.100. Indikator teknikal menunjukkan sinyal buy. Rekomendasi beli di 6.750 dengan target harga di 7.100 dan stop-loss di 6.400.
  3. PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) dalam kisaran support 7.400 dan resistance 8.200. Indikator teknikal menunjukkan sinyal strong buy dan overbought. Rekomendasi beli di 7.800 dengan target harga di 8.200 dan stop-loss di 7.400.
  4. PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk (JPFA) dalam kisaran support 1.425 dan resistance 1.575. Indikator teknikal menunjukkan sinyal buy. Rekomendasi beli di 1.500 dengan target harga di 1.575 dan stop-loss di 1.425.
  5. PT Bukalapak.com Tbk (BUKA) dalam kisaran support 316 dan resistance 348. Indikator teknikal menunjukkan sinyal buy. Rekomendasi beli di 332 dengan target harga di 348 dan stop-loss di 316.
  6. Rekomendasi beli juga berlaku untuk saham PT Pembangunan Perumahan (Persero) Tbk (PTPP), PT Indocement Tunggal Prakarsa Tbk (INTP), PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk (ICBP), PT Sarana Menara Nusantara Tbk (TOWR), dan Metrodata Electronics Tbk (MTDL).

Disclaimer: Pelajari dengan teliti sebelum membeli atau menjual saham. Inilah.com tidak bertanggung jawab atas keuntungan atau kerugian yang timbul. Keputusan investasi ada di tangan investor.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button