Wednesday, 03 July 2024

ICW Minta KY Pelototi Vonis Bebas Gazalba Saleh

ICW Minta KY Pelototi Vonis Bebas Gazalba Saleh


Indonesia Corruption Watch (ICW) meminta Komisi Yudisial (KY) turun tangan awasi vonis bebas Hakim Agung nonaktif Gazalba Saleh.

Pengawasan ini mesti dilakukan mengingat Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK)  berencana melakukan banding atas vonis bebas hakim pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor), Jakarta.

“ICW juga mendesak agar Komisi Yudisial melakukan pemantauan terhadap keberlangsungan perkara ini untuk menghindari terjadinya kekeliruan hakim yang menguntungkan Gazalba Saleh,” ujar Peneliti ICW Diky Anandya melalui keterangan tertulis, Selasa (28/5/2024).

Diky menambahkan, pihaknya juga berharap tidak ada hakim yang membela Gazalba hanya karena satu profesi.

Gazalba sudah dikeluarkan dari Rumah Tahanan (Rutan) cabang Gedung Merah Putih KPK pada Senin, 27 Mei 2024, malam. Dia enggan memberikan komentar usai keluar dari penjara sementara itu.

Juru bicara bidang penindakan KPK Ali Fikri menjelaskan kebebasan Gazalba ini merupakan bagian dari perintah hakim. Lembaga Antirasuah tidak bisa menahannya lagi saat ini.

“Secara teknis untuk sementara terdakwa akan dikeluarkan dari tahanan sesuai perintah majelis hakim dimaksud,” kata juru bicara bidang penindakan KPK Ali Fikri melalui keterangan tertulis, Senin, 27 Mei 2024.