Arena

Hajar Rumania 2-0, Belgia Jaga Asa Lolos ke 16 Besar


Belgia menjaga asa untuk lolos ke babak 16 besar UEFA Euro 2024 setelah mampu mengandaskan perlawanan Rumania dengan skor 2-0 pada laga kedua Grup E yang berlangsung di Stadion RheinEnergie, Köln, Jerman, Minggu (23/6/2024).

Dua gol Belgia dicetak Youri Tielemans dan Kevin de Bruyne. Kemenangan tim berjuluk ‘Rode Duivels’ alias ‘Setan Merah’ itu bisa lebih besar lagi kalau gol Romelu Lukaku tidak dianulir.

Hasil laga tersebut membuat persaingan di Grup E semakin seru. Semua tim di grup ini –dua tim lainnya adalah Slowakia dan Ukraina– berhasil meraih satu kemenangan sehingga peluang ke babak 16 besar Euro 2024 ditentukan di laga terakhir.

Jalannya Pertandingan

Belgia langsung menghentak di menit ke-2 lewat gol Youri Tielemans. Manfaatkan umpan pendek dari Lukaku, Tielemans melepas tembakan akurat ke sisi kanan gawang Rumania sehingga membuat skor berubah jadi 1-0.

Pergantian pemain di beberapa posisi sepertinya cukup mengubah permainan Belgia. Pelatih Domenico Tedesco tak memainkan Leandro Trossard yang diganti Dodi Lukebakio, sedangkan Tieleman mengganti Oriel Mangala. Dan strategi itu terbilang cukup ampuh.

Rumania nyaris memberi respon cepat lewat sundulan Dragusin di menit ke-4. Namun, kiper Belgia Casteels mampu menepis sundulan hasil umpan Marius Marin itu dengan baik.

Lukaku punya peluang cetak gol di menit ke-13. Setelah berbalik badan, tembakannya hasil umpan Jeremy Doku masih mengenai bek Ukraina sehingga hanya menghasilkan corner.

Dodi Lukebakio gagal manfaatkan peluang emas di menit ke-19. Mendapatkan umpan dari Kevin De Bruyne, tendangan Lukebakio masih bisa ditepis kiper Rumania. Skor 1-0 masih bertahan.

Serangan Belgia banyak diawali oleh tusukan Jeremy Doku. Winger Man City ini atur serangan dan satu tembakannya di menit ke-31 masih bisa diblok Florin Nita.

Rumania coba buka peluang lewat Denis Dragus di menit ke-39. Sudah lewati Jan Vertonghen, tapi Dragus tak bisa menjemput bola hasil umpan Panjang Ratiu.

Hingga babak pertama berakhir, Belgia sukses menjaga keunggulan tipis 1-0 atas Rumania.

Memasuki bakak kedua, Rumania langsung menggebrak lewat tembakan Dennis Man. Namun tembakannya di menit ke-46 itu masih mengarah tepat ke arah Casteels.

Mihaila lantas mengancam Belgia di menit ke-48. Berhasil melewati pertahanan Belgia, tapi tembakannya masih melambung ke atas gawang.

Belgia tak tinggal diam. Kevin de Bruyne mencoba peruntungan lewat tendangan melengkungnya ke gawang Rumania pada menit ke-52. Sayang sekali, tembakannya masih melebar.

Di menit ke-58, De Bruyne membangun serangan lewat tendangan bebas. Bola sampai ke kaki Lukaku tapi tendangannya bisa diblok bek Rumania.

Jeremy Doku terlalu lama menggoreng bola di menit ke-62. Tak berniat mengumpan, dia memilih lepas tembakan sendiri tapi malah menyamping.

Belgia akhirnya menambah keunggulan lewat Lukaku di menit ke-63 hasil umpan Kevin de Bruyne. Namun gol Lukaku dianulir karena offside. Ini menjadi gol ketiga Lukaku di Euro 2024 yang dianulir.

Menit ke-66, Lukaku kembali mendapatkan peluang. Kali ini, tendangannya bisa ditepis Florin Nita. Pada menit ke-68, giliran Dennis Man yang mengancam gawang Belgia tapi tembakannya ditepis.

Belgia akhirnya memperbesar kemenangan lewat gol dari De Bruyne di menit ke-80. Meski dibayangi Dragusin, De Bruyne masih bisa mencetak gol ke gawang Rumania sehingga membuat skor berubah 2-0.

Rumania nyaris beberapa kali mencetak gol hiburan di laga ini. Namun hingga menit ke-88, mereka belum berhasil melakukannya. Di sisi lain, Lukaku lagi-lagi gagal cetak gol karena tembakannya bisa ditepis di menit ke-89.

Hingga pertandingan berakhir, skor 2-0 untuk kemenangan Belgia atas Rumania tetap bertahan.

Di laga terakhir penyisihan grup, Belgia bakal menghadapi Ukraina, sedangkan Rumania jumpa Slowakia.
 

Back to top button