Arena

Grup E Sengit hingga Akhir, 4 Tim Masih Punya Peluang Lolos!


Grup E Euro 2024 yang tak diprediksi akan membosankan, justru jadi yang paling kompetitif setelah melewati dua laga penyisihan.

Empat tim masing-masing Rumania, Belgia, Slovakia dan Ukraina, sama-sama masih mempunyai peluang menembus babak 16 besar.

Keempat tim di grup ini, sama-sama mengoleksi 3 poin usai saling mengalahkan pada laga kedua penyisihan.

Belgia yang terpuruk pada laga perdana, sukses meraih kemenangan meyakinkan 2-0 atas Rumania, Minggu (23/6/2024) dini hari WIB.

Laga sebelumnya, Ukraina meraih kemenangan penting untuk menjaga asa lolos ke 16 besar setelah mengahalkan Slovakia 2-1.

Dengan hasil ini, empat tim harus saling mengalahkan di laga pamungkas untuk menuju fase knock out Euro 2024.

Laga pamungkas akan tersaji pada Rabu (26/6/2024), Slovakia akan saling sikut dengan Rumania, sementara Belgia akan menguji Ukraina.

Siapapun yang menang, otomatis akan lolos. Namun jika hasilnya imbang, head to head dan statistik di tiga laga akan jadi penentu siapa yang berhak lolos.

Rumania dan Belgia diuntungkan jika hitung-hitungan statistik karena punya surplus satu gol. Sementara Slovakia berada di peringkat ketiga, menyusul Ukraina yang minus 2 gol.

Back to top button