Hangout

Gitar John Lennon yang Hilang Setengah Abad Lalu Terjual Rp46 Miliar


Sepotong sejarah musik telah terjual dengan harga yang memecahkan rekor. Gitar John Lennon yang menghilang setengah abad, kini memecahkan rekor penjualan di Balai Lelang Julien’s di New York, 29 Mei 2024.

Mungkin anda suka

Gitar akustik 12 senar Framus Hootenanny digunakan George Harrison, rekan John Lennon di The Beatles, selama sesi rekaman ‘Help’ — album rekaman yang rilis tahun 1965 — dan ‘Rubber Soul’.

Balai Lelang Julien’s mengatakan gitar itu juga terlihat dalam pengambilan gambar untk film komedi The Beatles Help. CBS News memberitakan gitar itu terjual 2,85 juta dolar AS, atau Rp46 miliar. Situs euronews.com mengabarkan gitar terjual 2,9 juta dolar AS atau Rp 47 miliar.

Yang pasti, nilai jual gitar Lennon kali ini memecahkan rekor. Sebelumnya, menurut David Goodman dari Balai Lelang Julien’s, gitar Lennon Gibson J160E terjual dengan harga 2,4 juta dolar AS atau Rp38,9 miliar. “Gitar ini bukan hanya bagian sejarah musik, tapi juga simbol warisan abadi John Lennon,” kata Goodman.

Menghilang 50 Tahun

Lennon membeli gitar ini tahun 1964. Catatan tulisan tangan produser George Martin menunjukan Lennon dan Harisson menggunakan gitar itu saat merekam You’ve Got to Hide Your Love Away, dan dimainkan pada lagu It’s Only Love, I’ve Just Seen a Face dan Girl.

Tahun 1965, Lennon menghadiahkan gitar itu kepada Gordon Waller — satu dari duo pop Peter & Gordon. Saat itu, Lennon dan Harrison juga membantu keduanya dengan memberikan lagu. Entah gimana Waller tidak menyimpan gitar itu, tapi memberikannya kepada seorang manajer. Sang manajer, menurut Balai Lelang Julien’s, menyimpan gitar itu di loteng rumahnya sekian dekade.

Balai Lelang Julien’s tidak menyebut nama manajer, dan bagaimana gitar itu ditemukan. Yang pasti, keaslian gitar itu dikonfirmasi Andy Babiuk — musisi dan penulis Beatles Gear.

Gitar itu diidentifikasi berkat tanda-tandanya yang khas, termasuk butiran kayu khas dan bahan pelindung badan cangkang kura-kura. “Sejarah gitar Hootenanny ada pada suaranya,” kata Balai Lelang Julien’s. “Jika dipetik, gitar akan mengidentifikasi dirinya.”

Jika Anda mengetahui akordnya, lagu-lagu Beatles akan keluar dari lubang suara dengan mudah, kata rumah lelang tersebut. “Seperti kapsul waktu audio dari tahun 1965, Framus adalah penghubung langsung ke rekaman tersebut.” 

Yang juga termasuk dalam penjualan adalah kotak gitar, yang juga difoto bersama The Beatles, dan beberapa memorabilia Beatles, termasuk DVD “Help!”

Tidak ada informasi yang dibagikan mengenai pemilik baru gitar tersebut. Rumah lelang tersebut menggambarkan pembelinya sebagai penjaga sebagian jiwa Lennon, penghubung nyata dengan energi kreatif yang mengalir melalui dirinya dan menyentuh kehidupan jutaan orang.

Back to top button