News

Firli Dampingi Penyidik KPK Periksa Lukas Enembe

Setelah melalui proses alot, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) akhirnya bakal memeriksa tersangka perkara korupsi Gubernur Papua, Lukas Enembe, di kediaman pribadi politisi Partai Demokrat itu di Koya Tengah, Jayapura, Kamis (3/11/2022). Kapolda Papua, Irjen Pol Mathius Fakhiri, yang turut melakukan pengawalan kepada tim penyidik menyebutkan, Ketua KPK Firli Bahuri turun langsung melakukan pendampingan.

“Memang benar Ketua KPK akan mendampingi timnya saat pemeriksaan oleh penyidik KPK,” kata Mathius, di Jayapura, pagi tadi.

Menurutnya, tim penyidik KPK telah tiba lebih dulu di Jayapura, sedangkan Firli datang menyusul pada siang ini. Penyidik turut membawa tim dokter untuk memastikan kesehatan Lukas Enembe yang berdalih sakit dan menghindari pemeriksaan di kantor komisi antirasuah itu. Beredar informasi, sebanyak 15 anggota tim penyidik KPK sudah berada di Jayapura pada Rabu (2/11/2022).

“Saya juga akan mendampingi Ketua KPK dan tim ke kediaman Gubernur Enembe di Koya Tengah, Jayapura pada siang ini setelah pertemuan di Mapolda Papua,” kata Mathius.

Ketua Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Papua dr. Donald Arronggear mengatakan bahwa dokter independen yang mendampingi dokter KPK dari Jakarta. “Dokter pendamping dari IDI Pusat,” kata Donald Arronggear.

Pengacara Lukas Enembe, Aloysius Renwarin menyebutkan, tim kuasa hukum sudah stand by mendampingi Enembe selama pemeriksaan.

“Saya bersama tim yang ada di Jayapura siap mendampingi Gubernur Enembe selama pemeriksaan di kediaman pribadi,” kata Allo, sapaan akrab Aloysius Renwarin.

Back to top button