Arena

Filosofi Kostum Anyar Tim Indonesia untuk SEA Games 2021

Tim Indonesia akhirnya meluncurkan kostum anyar demi menyongsong perhelatan SEA Games 2021 Vietnam, Mei mendatang. Jersey dengan arsiran mosaik Garuda disebut kaya akan filosofi, seperti apa?

Melalui Komite Olimpiade Indonesia (KOI), Kamis (28/4/2022) seragam anyar Tim Indonesia resmi diperkenalkan ke publik guna menatap pegelaran SEA Games 2021.

Mungkin anda suka

Setidaknya terdapat tiga pilihan warna berbeda yang bakal dikenakan para atlet. Ketiga warna tersebut adalah merah, putih dan hitam.

Ada pun Chef de Mission (CdM) Kontingen Indonesia untuk SEA Games Vietnam, Ferry J Kono menyebut, desain kostum yang diekspos memiliki corak arsiran pola Garuda.

Disamping melambangkan identitas negara, arsiran tersebut juga diberi makna harapan agar anak-anak Garuda memiliki semangat juang dan siap berprestasi setinggi-tingginya.

“Kami memilih pattern sayap Garuda untuk jersey yang akan dikenakan Tim Indonesia di SEA Games Vietnam. Kita ketahui bersama, burung Garuda merupakan identitas negara dan telah menjadi simbol Tim Indonesia, maka kami berharap dengan filosofi, para atlet memiliki semangat juang untuk mengepakkan sayap mereka untuk melesat tinggi di SEA Games,” ucap Ferry J Kono dalam keterangan resmi.

Bukan hanya itu, pola arsiran sayap burung Garuda ini juga tampak seperti huruf V yang dimaknai victory atau kemenangan. Sementara arsiran panah yang mengarah ke atas disebut sebagai motivasi agar performa para atlet melesat layaknya busur panah.

“Desain ini menjadi khusus yang dikenakan atlet di SEA Games karena Tim Indonesia akan menggunakan jersey yang berbeda di setiap multi-event,” tambah Ferry.

Sebagai tambahan informasi, desain jersey ekslusif ini sama sekali tidak melibatkan desainer luar. Ferry mempercayakan desainer Tanah Air yang disesuaikan dengan pakaian bertanding dari masing-masing cabang olahraga.

“Khusus untuk SEA Games memang mayoritas negara-negara, seperti Singapura, menggunakan dominan merah putih, sehingga kita ingin mempertegas kehadiran tim Indonesia, dengan warna hitam,” tutup Ferry. [inu]

Back to top button