Arena

F1 PowerBoat Race Danau Toba Digelar Februari 2023

F1 Powerboat merupakan kejuaraan dunia poweerboat terkemuka. Indonesia menjadi negara ke 40 penyelenggaraan kejuaraan balap mobil air ini. Kejuaraan ini akan mulai pada 24-26 Februari 2023 mendatang berletak di Danau Toba, Sumatera Utara.

Sukses dengan kegiatan G20, Sirkuit Mandalika, dan Asean Games membuat Indonesia berani unjuk gigi. Dengan menjadi tuan rumah Powerboat, maka Indonesia bergabung dengan berbagai negara lainnya yang sukses menggelar ajang powerboat ini.

Selanjutnya, Marketing and Tourism Program Director InJourney, Maya Watono menyampaikan dengan terpilihnya Danau Toba sebagai kawasan perlombaan. Maya berharap akan memberi dampak positif terhadap pariwisata Indonesia. Sebagai promosi destinasi alam Indonesia kepada kancah dunia.

”Kami memang merencanakan dengan pemerintah 5 destinasi pariwisata Indonesia yang akan kita dorong. Salah satunya Danau Toba, destinasi lain kayak mandalika dan lain-lain mungkin teman-teman sudah tau ya,” ucap Maya saat acara Media Gathering di Sarinah, Jakarta Pusat, Senin (5/12/2022).

Masih menurutnya, F1 Powerboat akan semakin mengenalkan Danau Toba sebagai salah satu tujuan wisata alam di Indonesia. Dengan vvent kejuaraan ini, pihaknya berharap akan meraih perhatian sekitar 140 juta impression melalui digital media. Selain itu juga dapat menarik sekitar 25 ribu wisatawan domestik maupun mancanegara.

”Jadi, fakta-fakta ini yang akan kita tampilkan ke dunia maupun Indonesia sendiri,” katanya.

Lebih lanjut, penyelenggaraan F1 Powerboat ini diharapkan tidak hanya dapat meningkatkan kunjungan wisatawan, tetapi juga berkontribusi terhadap pertumbuhan ekonomi loka hingga 3,7%. Termasuk memberikan multiplier economy effect terhadap kawasan Danau Toba dan mampu memajukan UMKM Lokal.

“Kami bangun infrastruktur di Danau toba dan sekitarnya, yang tujuan akhirnya adalah economy impact di Danau Toba dan sekitarnya,” papar Maya.

Sebagai informasi, F1 Powerboat merupakan kejuaraan dunia powerboat terkemuka yang telah terselenggara di 39 negara sejak tahun 1984. Beberapa negara yang pernah menjadi tuan rumah yakni, Italia, Prancis, Portugal, Uni Emirat Arab, Saudi Arabia dan China.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button