News

Eropa Dihantam Varian Omicron, Kasus Baru COVID-19 Meroket

Sejumlah negara-negara Eropa dihantam varian Omicron asal Afrika Selatan. Sepekan terakhir terjadi kenaikan kasus yang tajam di sejumlah negara Eropa.

Inggris misalnya, mencatat rekor kasus baru tertinggi mencapai 106 ribu kasus baru. Meroketnya kasus baru COVID-19 di Inggris diikuti Prancis.

Prancis melaporkan kasus baru karena varian Omicron mencapai 95 ribu kasus.

Dilansir dari AFP, Sabtu (25/12/2021), sekitar 16.173 warga Prancis dirawat di rumah sakit, 3.254 di antaranya masuk perawatan darurat.

Sejak awal pandemi, sebanyak 122.462 orang meninggal di Prancis meski vaksinasi di Prancis gencar dilakukan.

Sekitar 76,5 persen populasi telah menerima dua kali dosis vaksin dan 21 juta dari 67,4 juta penduduk Prancis telah menerima vaksin booster.

Setelah Inggris dan Prancis, negara Italia juga melaporkan kenaikan kasus COVID-19 karena varian Omicron.

Pada Jumat (24/12/2021), Italia melaporkan rekor tertinggi kasus harian COVID-19 mencapai 50.599 kasus. Sehari sebelumnya telah tercatat 44.595 kasus, sehingga total kasus COVID di Italia mencapai 95.194 kasus.

Kementerian Kesehatan Italia juga mencatat angka kematian akibat COVID-19 turun menjadi 141 dari sebelumnya 168 kematian. Sejak pandemi, Italia sudah mencatat 136.386 kematian akibat COVID-19.

Angka tersebut adalah yang tertinggi kedua di Eropa setelah Inggris dan tertinggi kesembilan di dunia. Italia sudah melaporkan sebanyak 5,57 juta kasus selama pandemi.

Jumlah pasien yang dirawat intensif bertambah menjadi 1.038 dari sebelumnya 1.023 orang dan sebanyak 929.775 tes COVID-19 dilakukan pada Kamis.

Sementara itu, Jerman juga mulai melaporkan kasus kematian pertama karena varian Omicron.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button