Arena

Don Carlo Positif COVID, Madrid Terancam Tanpa Pelatih Lawan Chelsea

Pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti dikonfirmasi terpapar COVID-19 dan terancam tak bisa mendampingi anak asuhnya di beberapa pertandingan ke depan, termasuk melawan Chelsea di Liga Champions.

Dikutip dari Football Espana, Rabu (30/3/2022) pihak Real Madrid memberikan kabar Ancelotti pada pagi ini dan memberikan pernyataan singkat soal hal tersebut.

“Real Madrid mengonfirmasi bahwa pelatih kami Carlo Ancelotti telah dinyatakan positif COVID-19,” tulis pernyataan tersebut.

Hal ini tentu jadi kerugian untuk Madrid yang akhir pekan nanti akan menghadapi Celta Vigo di Liga Spanyol. Apalagi Don Carlos, julukan Ancelotti tengah memimpin anak buahnya untuk mengejar gelar juara musim ini.

Selain itu, pelatih asal Italia itu juga terancam tidak bisa mendampingi Karim Benzema dan kawan-kawan ketika melawat ke Stamford Bridge menghadapi Chelsea. Madrid akan bersua Chelsea pada leg pertama babak 8 besar Liga Champion di tengah pekan depan.

Meski begitu, pihak Madrid berharap Don Carlo sudah pulih ketika berkunjung Inggris menghadapi juara Liga Champions musim lalu.

Sebelumnya Madrid pernah mengalami kejadian serupa pada musim lalu ketika pelatih Zinedine Zidane. Madrid harus bertanding tanpa Zidane pada dua pertandingan Liga Spanyol menghadapi Alaves dan Levante.

Ketika pelatih asal Prancis itu absen, Davide Bettoni mengambil alih posisi tersebut. Hasilnya, Madrid menang 4-1 atas Alaves dan kalah 1-2 di kandang dari Levante.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Ivan Setyadhi

Dreamer, Chelsea Garis Biru, Nakama, Family Man, Bismillah Untuk Semuanya, Alhamdulillah Atas Segalanya
Back to top button