News

Buka LPS Half Marathon, Luhut Tembakan Flare Gun di Monas

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan membuka langsung Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) Monas Half Marathon yang diikuti oleh 4 ribu lebih peserta, di Monas, Jakarta Pusat, Minggu (2/7/2023).

Pantauan Inilah.com, Luhut tiba dengan mengenakan kaus berkerah warna putih dan celana panjang warna krem, pukul 4:50 WIB dan langsung naik ke atas panggung.

Mungkin anda suka

Tampak pula, Wakil Menteri Keuangan (Menkeu) Suahasil Nazar, Pejabat Gubernur (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono dan Ketua Dewan Komisioner LPS Yudi Purba Sadewa. Sebelum mulai acara, para peserta juga menyempatkan selfie dengan Luhut.

Luhut mengatakan, kegiatan atletik ini dibuat menyusul maraton Bali dan Borobudur yang sudah berskala besar. “Jadi kita pengin olahraga atletik ini terus maju. Jadi karena ada maraton di Bali, ada maraton di Borobudur, itu levelnya Bali sudah naik, Borobudur mau naik, nah ini Jakarta kita coba,” kata Luhut kepada wartawan di Monas, Minggu (2/7/2023).

Sekitar pukul 05:00 WIB, Yudi menarik bendera ke atas dan Luhut menembakan flare gun. “Semua bersedia?” kata Luhut kepada para pelari sembari ancang-ancang menembakkan flare gun.

Dorrr! bunyi suara flare gun yang direspons dengan iringan langkah kaki para peserta meninggalkan garis start, sambil bersorak. Ribuan peserta tersebut bergerak menuju garis finis di Istora Senayan.

Untuk diketahui, Ajang lari yang melibatkan 4 ribu lebih peserta ini juga diikuti oleh 80 orang Warga Negara Asing (WNA). Ribuan peserta itu memperebutkan hadiah yang totalnya mencapai Rp 992 juta. “Sekarang yang hadir kira-kira 4.900 peserta dan kita berharap nanti seperti apa, (Borobudur 13.000). Jadi kalau kita rancang dengan bagus mestinya bagus,” jelas Luhut.

Mereka akan berlari mulai dari Monas hingga Hutan Kota Gelora Bung Karno (GBK). Para peserta ditantang untuk bisa menempuh jarak 21,095 kilometer dengan batas waktu 3 jam 30 menit. Kompetisi lari massal sejauh 21 km di jalan raya ini merupakan bagian dari perayaan hari Kemerdekaan ke-78 RI, HUT ke-56 ASEAN, serta Keketuaan Indonesia di ASEAN tahun 2023.

Back to top button