Market

Batik Air OD 313 Tujuan Malaysia Delay 3 Jam, Penumpang Dibiarkan Terlantar


Maskapai Batik Air dengan nomor pesawat OD 313 tujuan Bandara Kuala Lumpur Malaysia mengalami keterlambatan hingga tiga jam lebih.

Pesawat yang sejatinya mengangkut penumpang pada pukul 18:45 WIB, nyatanya delay sebanyak tiga kali.

“Jadwal penerbangan 18:45 WIB, diberitahukan delay jadi 19:45 WIB, lalu diberitahukan lagi delay 21:30 WIB, terakhir diberitahukan delay pukul 22:00 WIB,” ujar salah satu penumpang, Shyntia, kepada Inilah.com, Jumat (21/6/2024).

Penumpang pun dibiarkan terlantar di Terminal 2 Gate F4 tanpa pertanggungjawaban dari pihak maskapai, padahal sesuai dengan Peraturan Menteri Perhubungan (Permenhub) Nomor 89 Tahun 2015 pasal 2, disebutkan tentang aturan delay dan kompensasi bagi penumpang.

Hingga kini dua petugas dari pihak batik air, baru sekadar memberikan snack yang bukan merupakan sebuah kompensasi yang setimpal dengan lamanya waktu para penumpang ditelantarkan. “Itupun diberikan sekitar pukul 20:43 WIB,” kata Shyntia.

Informasi lain yang diterima, penerbangan OD 313 ternyata merupakan kerjasama antara Batik Air dengan Malindo Air Malaysia. Kasak kusuk yang didapatkan, penerbangan batik air dengan Malindo ini kerap bermasalah. Hingga kini pihak Batik Air belum merespons permintaan konfirmasi dari Inilah.com.

Back to top button