Sunday, 30 June 2024

Banggar DPR Setuju Anggaran Rp71 Triliun untuk Program Makan Siang Gratis Prabowo-Gibran

Banggar DPR Setuju Anggaran Rp71 Triliun untuk Program Makan Siang Gratis Prabowo-Gibran


Ketua Badan Anggaran (Banggar) DPR, Said Abdullah sepakat dengan usulan pemerintah untuk mengalokasikan Rp71 triliun untuk membiayai program makan siang gratis di tahun pertama pemerintahan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.

“Makan bergizi gratis, kalau mencermati yang disampaikan oleh Menko Perekonomian, Menteri Keuangan, dan gugus tugas transisi dari presiden terpilih, sebesar Rp71 triliun sebenarnya itu menjadi harapan Banggar,  jujur saja,” kata Said di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (25/6/2024).

Said menjelaskan, Banggar DPR kini merasa lega karena pemerintah saat ini maupun mendatang sudah mencapai kesepakatan terkait anggaran program makan siang gratis. 
Karena, isu anggaran makan siang gratis yang digagas Prabowo-Gibran memerlukan anggaran jumbo sekitar Rp430 triliun. “Itu menurut hemat saya, saya yakin Bapak Prabowo pun akan menghitung secara cermat tentang fiskal kita,” ucapnya.

Dalam Rapat Panja Rencana Kerja Pemerintah (RKP), kata dia, ekonomi makro dan pokok-pokok kebijakan fiskal, memberikan keleluasaan bagi pemerintah Prabowo-Gibran. “Sehingga di APBN 2025 nanti di dalam nota keuangan pengantar Bapak Presiden tanggal 16 Agustus, Rp71 trilin itu sudah masuk di dalam belanja pusat,” ujarnya.

Karena itu, politisi senior PDIP ini, kebijakan makan siang gratis tinggal membagikan kementerian mana yang akan bertanggung jawab dalam menjalankannya.  “Persoalannya tinggal kementerian mana. Apakah Kemensos, Kementerian Pendidikan, atau Kementerian Kesehatan. Itu kewenangan pemerintah baru,” tuturnya.

Sebelumnya, Menteri Keuangan Sri Mulyani mengumumkan adanya kesepakatan dengan pemerintahan Prabowo-Gigran terkait anggaran program makan siang gratis sebesar Rp71 triliun. Selanjutnya, usulan itu masuk dalam Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (RAPBN) 2025.

“Bapak Prabowo sampaikan beliau setujui pelaksanaan program Makan Bergizi Gratis dilaksanakan bertahap dan untuk tahun pertama pemerintahan beliau (di) 2025 disepakati alokasi sekitar Rp71 triliun dalam RAPBN 2025,” kata Sri Mulyani, Senin (24/6/2024).

Meski detail program akan dijelaskan oleh tim Prabowo, namun anggaran sudah dimasukkan dalam pagu RAPBN 2025, yang akan diumumkan Presiden Jokowi pada 16 Agustus 2024.