News

Bahas Pemenangan Ganjar, Hasto Berbincang Hangat dengan Elite PPP

Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto duduk satu meja dengan sejumlah elite PPP membahas bakal calon presiden (capres) Ganjar Pranowo di kantor DPP PPP, Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (29/5/2023). Perbincangan yang berlangsung hangat ini memang bertujuan membicarakan sejumlah hal menyangkut strategi memenangkan Ganjar Pranowo dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

Terpantau, Hasto sudah berada kantor DPPP PPP sejak pukul 12.40. Hasto antara lain didampingi politikus PDIP sekaligus Wakil Ketua MPR RI Ahmad Basarah. Mereka disambut Sekjen PPP Arwani Thomafi dan sempat menyapa media sebelum kedua belah pihak masuk ke dalam gedung menuju lokasi pertemuan di lantai 1 kantor DPP PPP.

Sebelumnya, Ketua DPP PPP Achmad Baidowi mengatakan, salah satu materi pembahasan krusial dalam pertemuan PDIP dan PPP yakni menyangkut kerangka tim pemenangan dan koordinasi serta konsolidasi relawan bakal calon presiden Ganjar Pranowo.

“Kerangka tim pemenangan Ganjar dan juga skema konsolidasi ke bawah,” kata Baidowi.

Awiek, sapaan akrab Achmad Baidowi, menjelaskan, selain rombongan PDIP yang dipimpin langsung Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto, Pertemuan juga akan dihadiri Ketua DPP PDIP Puan Maharani.“Mbak Puan hadir,” katanya.

Menurut Awiek, kerja sama yang antara PDIP-PPP saling memperkuat basis-basis konstituen kedua partai politik yang berasal dari kultur berbeda. PDIP berlatar belakang nasionalis, sementara PPP berbasis Islam.

“Bangunan kerja sama nasionalis-Islam ini saling melengkapi,” katanya.

PDIP mengusung kadernya yang kini menjabat Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo sebagai bakal capres 2024. Langkah ini diikuti PPP. Keputusan PPP mendukung Ganjar Pranowo diumumkan Pelaksana Tugas (Plt) Ketua Umum PPP ​Muhamad Mardiono di kediamannya di Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), Rabu (26/4/2023).

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button