Arena

Bagas/Fikri Kalahkan The Daddies


 

Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri melaju ke babak 16 besar setelah mengalahkan kompatriotnya Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan di babak pertama Singapore Open 2024.

Bagas/Fikri menang atas The Daddies melalui rubber game ketat 18-21, 23-21, 21-16 pada laga 32 besar yang digelar di Singapore Indoor Stadium tersebut.

“Setelah kalah di gim pertama, kami coba menambah kecepatan di gim kedua untuk mengungguli mereka. Dari situ dapat beberapa poin hanya masih banyak melakukan kesalahan sendiri. Beruntung bisa membalikkan keadaan setelah The Daddies sempat match point duluan,” ungkap Fikri, dikutip dari keterangan singkat PP PBSI.

“Di gim ketiga kami mencoba mengurangi kesalahan-kesalahan sendiri karena akan menjadi percuma ketika kecepatan kami sudah bagus tapi diakhiri dengan kesalahan,” ujarnya menambahkan.

Bagas melanjutkan, komunikasi yang terus terjaga dengan Fikri juga menjadi amunisi untuk mengalahkan pasangan ganda putra veteran Indonesia tersebut.

“Pasti ada ketegangan walaupun kami sudah sering bertemu di latihan maupun pertandingan. Di poin-poin kritis kami saling mengingatkan, menjaga komunikasi dengan partner,” ujar Bagas.

Sementara itu, Hendra/Ahsan mengatakan bahwa kunci kemenangan dari juniornya itu adalah ketenangan untuk keluar dari tekanan.

“Kami rasa kami sudah bermain maksimal hari ini tapi mereka juga bisa lebih bagus, bisa keluar dari tekanan. Itu hal yang sangat positif. Semoga Bagas/Fikri bisa lebih siap lagi di pertandingan berikutnya,” kata Ahsan.

“Mereka di akhir-akhir gim kedua lebih agresif dan itu menyulitkan kami. Kami bisa unggul karena mereka banyak menunggu tadi, jadi ketika balik menyerang, mereka bisa mengimbangi kami,” ujar Hendra menambahkan.

Dengan ini, maka Bagas/Fikri akan berjumpa dengan unggulan ketiga asal Korea Selatan Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae di babak kedua turnamen BWF Super 750 itu.

Kang/Seo melaju ke babak 16 besar setelah mengalahkan pasangan Indonesia Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin melalui laga rubber game 21-8, 20-22, 14-21.

“Lawan Kang/Seo di babak kedua, kami harus menonton lagi video pertandingannya. Lalu berkomunikasi dengan Fikri dan pelatih untuk merancang strategi,” kata Bagas.

“Pukulan kami masih kurang enak, ini harus dimantapkan lagi untuk lusa. Tidak akan mudah melawan Kang/Seo, kami harus bisa bermain sabar karena permainan mereka rapat dan sulit ditembus,” ujar Fikri menambahkan.

Back to top button