News

Anies: Formula E dari Jakarta untuk Ibu Pertiwi

Suksesnya penyelenggaraan kejuaraan Formula E di Jakarta International E-Prix Circuit (JIEC), Sabtu (4/6/2022), tidak membuat Gubernur DKI Anies Baswedan besar kepala. Anies mengaku untuk melaksanakan ajang bergengsi itu harus melalui proses tak mudah sebelum akhirnya diapresiasi banyak kalangan.

Anies menyebut jajarannya mengalami banyak tantangan yang datang silih-berganti, bahkan diragukan dan dicela selama menyiapkan kejuaraan yang ramah lingkungan itu. Kuatnya tekad untuk mengharumkan nama Ibu Pertiwi tidak mematahkan semangat Anies dan jajaran hingga pelaksanaannya berhasil.

“Atas izin Allah, kami persembahkan hari ini untuk Ibu Pertiwi, dan kami tidak akan berhenti di sini,” tulis Anies, membagikan kesan melalui postingan foto dalam laman Instagram @aniesbaswedan, Minggu (5/6/2022).

Gubernur membagikan kenangannya itu sambil memosting foto para kampiun naik podium dan menunggu Presiden Jokowi untuk menyerahkan piala untuk juara pertama, Mitch Evans. Sedangkan Anies menyerahkan piala kepada Director Jaguar TCS Racing, James Barclay.

“Ketika hadir kesempatan untuk mengibartinggikan nama Ibu Pertiwi di hadapan dunia, kami tak tunda menyambutnya. Ketika tantangan bertubi hadir bersamanya, kami tak lelah menuntaskannya. Ketika ragu dan cela terus disandangkan, kami katakan: biar waktu dan kerja kami semua yang akan membuktikannya,” lanjut Anies.

Dia berharap keberhasilan penyelenggaraan Formula E di Ibu Kota menguatkan tekad jajaran untuk menguatkan posisi Jakarta dengan kota-kota metropolitan dunia. Kegiatan tersebut turut menandakan DKI berkomitmen terhadap lingkungan dan masa depan bumi.

“Semoga hari ini menyalakan harap dan meneguhkan tekad. Bahwa kita mampu hadirkan pagelaran global dengan kerja cepat dan mutu tinggi. Dan bahwa kita peduli dengan masa depan bumi, lingkungan yang lestari, dengan memanfaatkan teknologi,” tuturnya.

Anies tidak menyinggung sama sekali bumbu-bumbu politik dalam kegiatan yang dihadiri menteri, politisi, dan ketum parpol itu. Anies turut bertemu Ketum Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), Ketua DPR Puan Maharani dan pejabat lainnya termasuk Sandiaga Uno.

Pertemuannya dengan AHY menambah spekulasi Anies akan disandingkan dengan putra SBY itu. Apalagi pertemuannya dengan Puan, diwarnai gestur dan suasana segar, yang turut mempertajam  spekulasi duet Anies dan Puan dalam kontestasi Pilpres 2024.

Ketika Puan datang ke tenda VVIP, Anies yang mulanya duduk di sebelah Jokowi menyerahkan kursinya untuk Puan. Momen itu terekam dalam foto maupun video ketika secara berurutan dari kiri ke kanan, Ahmad Sahroni, Jokowi, Anies, Puan dan Bambang Soesatyo yang saling duduk bersebelahan bersenda gurau.

Terlihat pula Puan dan Anies sesekali berdialog. Melalui lama Instagram pribadi, Puan mengaku menonton Formula E atas undangan Anies. “Hiburan dan pengalaman baru ini benar-benar beda karena suara mobil balap listrik ini tidak terlalu bising seperti mobil balap lain,” tulis Puan dalam postingan foto yang menunjukkannya duduk di tenda VVIP di sebelah Anies, dan pejabat lain.

Melanjutkan keterangan foto yang diposting, Anies memastikan Jakarta setara dengan kota lainnya di dunia dan anak-anak bangsa, tidak segan berada pada posisi terdepan. “Jakarta adalah kota global yang berdiri sama tinggi dengan megapolitan dunia lainnya. Dan bahwa anak-anak bangsa Indonesia tak bisa diremehkan, tak mau hanya berdiri di pinggir lapangan, dan tak segan untuk berada di paling depan,” tulis Anies.

Pada postingan lain, Anies tidak lupa menyampaikan apresiasi kepada para petugas penyelenggara. “Apresiasi setinggi-tingginya untuk setiap dan semua dari mereka. Mereka tak hanya membangun sirkuit, tapi membangun kebanggaan bagi kota dan negara. Mereka tak hanya menggelar balapan, tapi menggelar rasa percaya diri bagi bangsa,” tulis Anies ketika memosting foto kru penyelenggara.

Back to top button