News

Anies Dituding Kampanye di Masjid Baiturrahman, NasDem: Hanya Salat Jumat

Wakil Ketua Umum (Waketum) Partai NasDem Ahmad Ali menegaskan Anies Baswedan tidak melakukan kampanye saat berkunjung ke Masjid Raya Baiturrahman, Banda Aceh, Jumat (2/12/2022). Menurut Ali, Anies saat itu hanya menunaikan Salat Jumat

“Kejadiannya gini, kita Salat Jumat itu datang sengaja lewati pintu imam, supaya tidak gaduh. Sudah masuk terus habis salat kita duduk di saf (deret) depan, saya ikut duduk di saf pak Anies,” kata Ali saat dihubungi di Jakarta, Rabu (7/12/2022).

Pernyataan Ali merespons adanya pihak yang melaporkan Anies Baswedan ke Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu). Bakal calon presiden (Bacapres) Partai NasDem itu disebut berkampanye ketika menyambangi Masjid Raya Baiturrahman, Banda Aceh, Aceh.

Lebih lanjut, Ali menjelaskan, Anies dan rombongan kemudian sempat menunaikan Salat Sunah. Setelah itu, mereka keluar dari ruangan Masjid Raya Baiturrahman.

“Kita keluar, jemaah yang berkerumun mengerubuti mas Anies,” lanjutnya.

Selanjutnya, Anies berjalan menuju mobil. Para jemaah termasuk masyarakat lainnya mengerubungi Anies. Mereka berebut untuk bisa berjabat tangan dengan Gubernur DKI Jakarta periode 2017-2022 itu.

“Tidak tahu dimana yang dimaksud dengan kampanye,” kata Ali.

Oleh karena itu, Ali mempertanyakan apabila ada pihak yang menilai kegiatan Anies Baswedan di Masjid Baiturrahman merupakan kampanye. Terlebih, tidak ajakan yang terlontar kepada masyarakat untuk memilih Anies.

“Yang disebut kampanye itu ‘pilih saya’ kan begitu. Kalau ceramah di masjid itu tausiah kan, sambutan di masjid itu tausiah kan? Tapi saat itu Anies tidak melakukan karena habis salat, assalamualaikum-assalamualaikum, ya sudah, jalan lah kita,” kata Ali menegaskan.

Back to top button