News

Polisi Ganti DVR CCTV Sekitar Rumah Ferdy Sambo Sehari Setelah Penembakan

Polisi masih belum bisa membuka CCTV di sekitar rumah Kadiv Propam Polri Irjen Ferdy Sambo di Perumahan Polri Duren Tiga, Jakarta Selatan dengan alasan semua kamera pengawas mengalami kerusakan.

Namun ada sejumlah kejanggalan dari peristiwa tersebut, seperti halnya penggantian Digital Video Recorder (DVR) CCTV yang secara tiba-tiba oleh pihak kepolisian. Hal ini disampaikan oleh Seno Sukarto, selaku Ketua RT 05/01 Komplek Polri Duren Tiga, Pancoran, Jakarta Selatan.

Seno membenarkan CCTV yang terpasang di sekitar rumah Ferdy Sambo sempat diganti polisi setelah kejadian penembakan yang menewaskan Brigpol J, Jumat pekan lalu.

“Maksudnya itu bukan CCTV di rumah Pak Sambo, CCTV alatnya yang di pos (diganti),” kata Seno, Rabu (13/7/2022).

Seno menduga di balik penggantian CCTV perumahan itu adalah anggota dari kepolisian. “Iya (diganti pihak polisi), mereka yang datang. Saya sudah tahunya (terganti) baru hari Senin,” tegas Seno menambahkan.

Aparat kepolisian, kata Seno, mulai menyisir penggantian CCTV tepat satu hari selepas kejadian berdarah di rumah Kadiv Propam Mabes Polri, Ferdy Sambo.

“(Digantinya) hari Sabtu. Mereka enggak pakai seragam,” terang Seno.

Belum diketahui pasti berapa jumlah CCTV yang diganti oleh sosok yang diduga polisi pada Sabtu (9/7/2022) satu hari setelah kejadian.

Seno menambahkan, salah satu kamera pengawas memang menghadap tepat di depan rumah Ferdy Sambo. “Iya mungkin (menghadap ke rumah TKP), karena semua CCTV sini kan pusatnya di pos,” ungkap Seno.

Purnawirawan Polri itu mengaku sempat naik pitam ketika mengetahui adanya proyek penggantian CCTV di kawasan perumahan yang ia pimpin sebagai Ketua RT. Bukan tanpa sebab, pihak yang diduga dari kepolisian saat itu juga tak mengantongi izin dari dirinya selaku RT beserta sekuriti yang bertugas saat itu.

“Saya tanya sama satpam, ya dia aja nggak tahu diganti yang baru alatnya,” imbuhnya.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button