News

Aktivis ICW Tama Langkun Gabung Perindo, Dipuji Hary Tanoe

Tama S Langkun meninggalkan status aktivis ICW dan memilih menjadi politisi, profesi yang kerap dikritisinya. Partai Perindo yang dibesut bos MNC, Hary Tanoesoedibjo dipilih menjadi kendaraan politiknya.

Hary Tanoe langsung memuji Tama yang dianggap memiliki rekam jejak yang ideal untuk Perindo. Tama langsung didapuk menjabat Ketua DPP bidang Hukum dan HAM.

Mungkin anda suka

“Partai Perindo harus menjadi partai besar agar kita bisa membuat kebijakan yang berpihak pada masyarakat sehingga perjuangan partai untuk mewujudkan kesejahteraan masyarakat bisa terwujud,” kata Hary Tanoe, mengukuhkan Tama menjadi kader Perindo, di Jakarta, Jumat (1/4/2022).

Hary Tanoe mengatakan, perjuangan Partai Perindo adalah mewujudkan kesejahteraan masyarakat. Untuk mewujudkan kesejahteraan, selain menaikkan produktifitas masyarakat, dibutuhkan kepastian hukum.

Tama mengungkapkan alasan klasik bergabung dengan Partai Perindo yakni, kesamaan persepsi dalam mewujudkan kesejahteraan masyarakat yang bebas dari korupsi. Dia yakin, Perindo nantinya bakal menjadi partai besar apabila konsisten menjaga integritas, akuntabilitas dan transparansi.

“Perjuangan Partai Perindo yang diungkapkan Pak Hary Tanoe sama dengan fokus yang saya perjuangkan selama ini,” katanya.

Back to top button