News

Airlangga Bakal Umumkan Status Kader Ridwan Kamil

Ketua Umum (Ketum) Golkar Airlangga Hartarto disebut bakal mengumumkan status Gubernur Jabar Ridwan Kamil alias Kang Emil sebagai kader partai beringin. Ketum Kosgoro 1957, Dave Laksono menyebut, hal itu tinggal menunggu waktu saja.

Dia menegaskan, dengan bergabungnya Emil ke sayap partai, Kosgoro 1957 maka yang bersangkutan sudah tergabung dalam keluarga besar Golkar. Posisi Emil di Kosgoro yang menjabat penasehat menunjukkan sosok yang memiliki latar belakang arsitek bakal mendapat posisi penting di Golkar. Airlangga pula nanti yang mengumumkan posisi Emil di Golkar.

“Tinggal sekarang masalah penempatan beliau dan nanti akan diumumkan pada waktunya oleh ketum,” kata Dave, selepas konferensi pers bertajuk “Refleksi 2022 dan Harapan 2023” di Kantor PPK Kosgoro 1957, Jakarta, Jumat (13/1/2023).

Dave tidak memberi penegasan ketika disinggung apakah nantinya Emil berpeluang untuk diusung sebagai cawapres oleh Golkar. Dia kembali menyebut hal itu nantinya menjadi keputusan Airlangga.

“Kembali ke Pak Airlangga, biar beliau yang mengumumkan,” tuturnya.

Dave meyakini, bergabungnya Emil menjadi kader Golkar membawa dampak elektoral. Bahkan potensi menjadi salah satu kader terbaik.

“Pastinya dong. Pastinya beliau salah satu kader terbaik. Kita harap beliau beri sumbangsih,” ujar Dave.

Sebelumnya, Airlangga Hartarto menyebut menunggu sikap resmi Emil terkait kemungkinan bakal berlabuh ke Golkar selepas menjadi kader Kosgoro 1957. Dia menilai terbuka potensi Emil menggunakan baju partai kuning. “Kita tunggu saja. Potensinya ada,” kata Airlangga di kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (19/12/2022) lalu.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button