News

Ade Armando Babak Belur Ditelanjangi Massa Demo 114 Jadi Trending Twitter

Tindakan pemukulan terhadap Pegiat media sosial yang juga dosen Universitas Indonesia (UI) Ade Armando saat demo aksi 114  menggema di jagat maya, Senin (11/04/2022) hingga menjadi trending topic di Twitter.

Pantuan Inilah.com, hingga berita ini ditulis, sudah ada 13 ribu lebih cuitan yang menyinggung Ade Armando.

Screenshot (300) - inilah.com

Belum diketahui pasti bagaimana awal mulanya ia digebuki hingga babak belur. Namun, berdasarkan video yang viral di media sosial, Ade Armando sempat cekcok dengan massa yang ada di lokasi. Sejumlah orang mengumpat kepada Ade.

Dalam video berbeda, Ia sudah berada di tengah kerumunan dan digebuki massa. Dia tak berdaya dan hanya bisa menutup wajah dalam posisi tertidur. Celananya pun sudah dicopot massa.

Sebelumnya, Ade Armando memang terlihat berada di sekitar Gedung DPR/MPR. Dia mengaku tidak ikut serta dalam unjuk rasa, namun mendukung aspirasi mahasiswa mengenai penolakan perpanjangan masa jabatan presiden.

“Saya tidak ikut demo. Saya mantau dan ingin mengatakan saya mendukung,” kata dia kepada wartawan di lokasi, Senin (11/4) siang.

Dia menilai penundaan pemilu dan perpanjangan masa jabatan presiden tidak etis jika direalisasikan. Terlebih, sejauh ini pemerintah, KPU, dan DPR telah menyepakati hari pemungutan suara pada 14 Februari 2024.

Ade mengatakan demonstrasi mahasiswa pada hari ini harus menjadi pesan penting bagi partai politik yang mendukung penundaan Pemilu 2024. Dia yakin gelombang penolakan akan semakin besar apabila wacana tidak dihentikan.

Tokoh kontroversi

Selama ini diketahui, Ade Armando termasuk tokoh yang kerap menuai kontroversi, ia sudah beberapa kali tersandung kasus dugaan penghinaan agama dan juga pernah dilaporkan ke polisi karena tulisan-tulisan yang menuai polemik lainnya.

Terbaru, Ade Armando membentuk Pergerakan Indonesia untuk Semua (PIS). Sebuah organisasi yang kini sudah terdaftar di Kemenkumham.

Diketahui, aksi yang digelar DPR menyuarakan penolakan atas wacana penundaan pemilu 2024 dan perpanjangan masa jabatan presiden. Tidak hanya mahasiswa, tetapi pelajar dan elemen masyarakat lainnya ikut hadir ke depan Gedung DPR untuk menyampaikan aspirasi.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Ibnu Naufal

Menulis untuk masa depan untuk aku, kamu dan kita.
Back to top button