News

Adam Deni Ditangkap, Jerinx: Karma Itu Ada

Musisi I Gede Aryatisna alias Jerinx berpesan kepada Adam Deni agar kuat menghadapi apa yang ia alami saat ini. Hal ini menyusul pihak Bareskrim Polri mengamankan Adam Deni usai berstatus sebagai tersangka.

Adam sebelumnya berseteru dengan Jerinx dan melaporkan drummer Superman Is Dead (SID) itu ke Polisi atas kasus pengancaman melalui media elektronik.

“Semoga kuat menghadapi hidup ini. Rajin-rajin ya, minum susu. Ya namanya hidup,” kata Jerinx,  di PN Jakarta Pusat, Rabu (2/2/2022).

Jerinx bahkan menyebut bahwa penangkapan Adam Deni adalah karma yang layak pegiat media sosial itu terima.

“Semoga dia bisa belajar, karma itu ada. Kemarin kan di bawah sumpah dia berbohong kepada Tuhan. Mungkin Tuhan marah jadi begini,” ucap Jerinx.

Jerinx berharap penangkapan Adam  dapat menjadi pertimbangan majelis hakim untuk menentukan putusan kasus yang menjeratnya. Baginya, dugaan pengancaman yang Adam laporkan hanya cara licik untuk memperoleh keuntungan.

“Ini mungkin bisa jadi pertimbangan majelis hakim dalam melihat kasus saya, bahwa memang orang ini ya begitu caranya dia cari duit, memeras orang. Semoga dia bisa belajar karma itu ada,” ucap Jerinx.

Polisi membekuk  Adam yang juga pegiat media sosial usai adanya laporan yang dibuat oleh seseorang berinisial SYD.  Pelaporan tertera dengan Nomor: LP/B/0040/I/2022/SPKT/Dittipidsiber Bareskrim Polri tanggal 27 Januari 2022. Adam terendus mengunggah dokumen elektronik tanpa izin pemilik.

Atas perbuatannya tersebut, Polisi menjeratnya dengan Pasal 48 ayat (1), (2) dan (3) Jo Pasal 32 ayat (1), (2) dan (3) UU ITE. Ancaman penjara maksimal paling lama 10 tahun dan/atau denda paling banyak Rp5 miliar.

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Willi Nafie

Jurnalis, setia melakukan perkara yang kecil untuk temukan hal yang besar
Back to top button