News

Kecelakaan Beruntun di Exit Tol Bawen: Pemotor Dilindas Truk, Satu Unit Mobil Terbakar

Kecelakaan lalu lintas terjadi di Exit Tol Bawen, Kabupaten Semarang, Sabtu malam (23/9/2023).

Informasi dihimpun Inilahjateng.com, kecelakaan tak bisa dihindari lantaran ada truk diduga mengalami rem blong.

Dari video amatir yang beredar, peristiwa yang menghebohkan warga dan pengguna jalan itu berlangsung sekitar pukul 18.15 WIB. Bermula ketika truk hendak keluar jalur tol Semarang-Solo di Exit Bawen.

Karena kepadatan arus lalu lintas pada jam sibuk kemudian terjadilah kecelakaan beruntun. Diketahui, seorang pemotor motor masuk ke kolong truk. Selain itu, sebuah mobil tampak terbakar.

Kasat Lantas Polres Semarang AKP Dwi Himawan saat dikonfirmasi mengaku belum mendapat laporan dari anggota atas kejadian itu. Pasalnya, Dwi mengaku tengah dalam perjalanan dari Kota Semarang.

“Saya belum monitor, langsung saja ke Kanit Gakkum ya. Ini saya masih nyetir. Belum cek ke anggota. Terima kasih atas informasi awal adanya kecelakaan,” kata Dwi kepada Inilahjateng.com.

Kapolsek Bawen AKP Solekan saat dikonfirmasi juga belum mengetahui adanya kejadian kecelakaan tersebut. Pihaknya mengaku sedang di kawasan Genuk, Kota Semarang, bersama keluarga.

Hingga berita ini diturunkan belum diketahui pasti jumlah korban kecelakaan di Exit Tol Bawen.

Namun, dari video yang beredar tampak puluhan kendaraan roda dua rusak parah, satu unit mobil terbakar dan sejumlah orang tergeletak di jalan. 

Beri Komentar (menggunakan Facebook)

Back to top button